Polres Sorong Kota Minim Personel Polda Papua Barat Geser 34 Orang Anggotanya ke Sana
Laporan Wartawan TribunPapuaBarat.com, Safwan Ashari Raharusun
TRIBUNPAPUABARAT.COM, SORONG - Polda Papua Barat akan menggeser sejumlah anggotanya ke Polres Sorong Kota untuk menambah kekuatan personel di sana.
Hal tersebut disampaikan Wakapolres Sorong Kota, Kompol Eko Yusmiarto.
"Sesuai dengan STR (Surat Telgram Rahasia) dari Polda Papua Barat, memang ada penambahan kekuatan untuk Polres Sorong Kota," ujar Eko kepada sejumlah awak media, Senin (23/8/2021).
Rencananya, Polda Papua Barat menggeser Bintara Remaja berjumlah 34 orang.
"Nanti, kita akan tempatkan di pleton Dalmas. Mereka akan menjadi kekuatan pemukul kita," tuturnya.
Baca juga: Perceraian di Kota Sorong Capai 514 Kasus Selama Pandemi, Tertinggi di Wilayah Sorong Raya
Baca juga: Pemuda di Sorong Rudapaksa Pacar yang Masih 12 Tahun, Awalnya Ajak Jalan lalu Beraksi di Tempat Sepi
Lanjut Eko, sebagian lagi akan ditempatkan sebagai staf di Polres Sorong Kota.
Selain itu, pihaknya juga akan mendapatkan jatah dua perwira pengganti.
"Jajaran kita ada Kabag Ops, Kasat Lantas dan Kapolsek pun akan diserahterimakan minggu depan," jelas Eko.
Ia mengaku, kekuatan personel yang ada di Polres Sorong Kota, sangatlah kurang.
"Kita masih kurang sekitar 600an orang," ucapnya. (*)
Berita lainnya terkait Sorong
0 Response to "Polres Sorong Kota Minim Personel Polda Papua Barat Geser 34 Orang Anggotanya ke Sana"
Post a Comment